PELAYANAN KB GRATIS DALAM RANGKA TMKK KECAMATAN LUMBIR

PELAYANAN KB GRATIS DALAM RANGKA TMKK KECAMATAN LUMBIR

Dalam rangka Tentara Manunggal KB Kesehatan (TMKK), Koramil Lumbir bekerjasama dengan PLKB dan Puskesmas Lumbir mengadakan kegiatan pelayanan KB gratis bagi warga Kecamatan Lumbir (Senin, 4 Oktober 2021) bertempat di Puskesmas Lumbir. Hadir dalam kegiatan tersebut Camat Lumbir, Drs. Dwi Nurwijayanto, MPP, M.Eng, Danramil Lumbir Kapten Inf. Kuswadi dan Kepala Puskesmas Lumbir dr. Mahar Barlian. Kegiatan yang digelar rutin setiap bulan Oktober dalam rangka memperingati HUT TNI ini bertujuan untuk meningkatkan kesertaan ber-KB masyarakat khususnya MKJP dan terjalinnya kerjasama lintas sektor dalam penggerakan masyarakat untuk ber-KB.

Jenis alat kontrasepsi yang dilayani adalah Implan dan IUD. Peserta atau akseptor adalah Pasangan Usia Subur (PUS) yg berasal dari sepuluh desa di wilayah Kecamatan Lumbir sebanyak 45 orang yang terdiri dari IUD sebanyak 8 orang dan implan sebanyak 37 orang, kemudian jenis pelayanan Peserta Baru (PB) sebanyak 16 orang, Ganti Cara sebanyak 20 orang dan Pelayanan Ulang sebanyak 9 orang.

Related Posts

Komentar