Musrenbangdes Dalam Rangka Penyusunan RKPDesa TA. 2024 dan DURKP TA. 2025 di Desa Parungkamal Kecamatan Lumbir
Camat Lumbir Susanti Tri Pamuji, S.STP, M.Si mengikuti kegiatan Musrenbangdes Dalam Rangka Penyusunan RKPDesa TA. 2024 dan DURKP TA. 2025 di Desa Parungkamal Kecamatan Lumbir, Rabu (18/10/2023).
Musrenbangdes merupakan sebuah forum partisipatif yang melibatkan semua elemen masyarakat desa untuk membahas dan merumuskan rencana pembangunan desa. Tujuan dari Musrenbangdes adalah untuk memastikan bahwa pembangunan di desa dilakukan dengan memperhatikan kebutuhan dan aspirasi masyarakat.
kegiatan ini merupakan tahapan yang harus dilaksanakan oleh seluruh desa untuk merencanakan APBDes, baik kegiatan fisik maupun non fisik.
Dalam sambutannya Camat Lumbir Susanti Tri Pamuji, S.STP, M.Si menyampaikan "untuk kegiatan musrenbangdes diharapkan jangan hanya memprioritaskan fisik saja, akan tetapi coba memprioritaskan kegiatan pemberdayaan, peningkatan kapasitas dsb".
Hadir dalam acara tersebut Camat Lumbir Susanti Tri Pamuji, S.STP, M.Si, Kunto, SH Kepala Seksi Ekonomi Pembangunan Kecamatan Lumbir, Salimin Kepala Desa Parungkamal dan Perangkatnya, Fitrohatun Nur Qoyimah, A.Md Pendamping Desa, Slamet Hermanto, A.Md Ketua BPD Desa Parungkamal dan anggota, Tim RKP Desa, Ketua RT, Ketua RW, Tokoh Masyarakat dan Tokoh Perempuan.
Humas Kecamatan Lumbir (Ssy)